Prodi Ilmu Administrasi Negara Resmi Jalin Kerjasama dengan Sekolah Tinggi Ilmu Sosial & Politik Muhammadiyah Sinjai

PUBLIC LITERASI – Program Studi (Prodi) Ilmu Administrasi Negara, Fakultas Ilmu Sosial (FIS), Universitas Negeri Makassar (UNM) resmi menjalin kerjasama dengan Sekolah Tinggi Ilmu Sosial & Politik (STISIP) Muhammadiyah Sinjai, Sulawesi Selatan. Kerjasama dalam rangka menunjang akreditas dan memperluas kegiatan Prodi di berbagai daerah. Penandatangan Memorandum Of Agreement (MoA) menghadirkan Ketua/Rektor STISIP Muhammadiyah Dr umar congge S. Sos M. Si & Ketua prodi Ilmu Administrasi Negara STISIP Muhammadiyah Baharuddin S. Pd, M. Si di gedung FIS Lt 3, Selasa (18/12).

Muhammad Guntur, menyebutkan tujuan dilakukannya perjanjian kerjasama ini adalah untuk menjunjang akreditas Prodi Ilmu Administrasi Negara serta Bagaimana memperluas jaringan kita dgn perguruan tinggi yg lainnya.

“Penandatanganan ini bertujuan dalam rangka pengembangan prodi Ilmu Administrasi Negara UNM”, jelasnya.

Ia juga menambahkan salah satu point utama dalam akreditas yaitu suatu Prodi harus mampu memperluas jaringan dengan perguruan tinggi lainnya. Oleh sebab itu sangat di butuhkan kerjasama dengan perguruan tinggi daerah luar.

“Semakin banyak kita mengadakan suatu perjanjian kerjasama berarti kita memperluas jaringan ke perguruan tinggi lainnya. Salah satu poin dalam akreditas adalah bagaimana prodi dapat mengembangkan sayap dan dirinya ke luar,” tambahnya.

Program Studi Ilmu Administrasi Negara FIS UNM menjalin kerjasama dengan Program Studi ilmu Administrasi Negara Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Politik Muhammadiya Sinjai dengan perjanjian sebagai berikut:

  1. Penelitian dan Pengabdian pada masyarakat.
  2. Kegiatan Kemahasiswaan
  3. Pengembangan Kewirausahaan

 

-Dikaa